• Waktu Tak Pernah Kembali

    Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: Dua kenikmatan yang sering dilupakan oleh kebanyakan manusia adalah kesehatan dan waktu luang [Hr. Bukhori No.5933]

  • Usahakan Waktu Kita Selalu Istiqomah Dijalan Alloh

    Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Tempat cemeti di surga itu lebih baik dari dunia dan seisinya, sungguh berpagi-pagi atau sore hari di jalan Allah itu lebih baik daripada dunia seisinya." [Hr. Bukhori No.5936]

  • Kau Isi Apa Waktumu?

    Nabi shallallahu 'alaihi wasallam pernah membuat suatu garis lalu beliau bersabda: "Ini adalah cita-citanya, dan ini adalah ajalnya, ketika seseorang seperti itu (dalam cita-citanya), maka datanglah garis yang lebih dekat (yaitu ajalnya)." [Hr.Bukhori No.5939]

Minggu, 24 April 2011

Dimana Engkau Wahai Ahlu Sunnah Saat Saudaramu Sakit?

it's an information blog
Penulisnya adalah: Muhammad Yusuf Abu Iram Pada Pukul 12.38 Belum terdeteksi adanya komentar nih

Sungguh diantara perkara yang paling mengkhawatirkan adalah "Kelupaannya" seorang ahlu sunnah saat ada diantara mereka saudara - saudaranya yang sakit. Mungkin mereka sibuk dengan jadwal - jadwal kajiannya yang padat disana sini, atau mungkin sibuk oleh jadwal kegiatan da'wahnya yang sangat beruntun.

Maka tak salah rasanya jika tulisan ini dibuat ditujukan untuk mengingatkan bagi para saudaranya yang sedang "Kelupaan" .

Islam itu sempurna dari seluruh sisi dan segi, tak hanya perintah mengamalkan dan menda'wahkan tauhid semata, dan mengurusi perkara Ittiba saja, ringkasnya Islam bukan hanya berisi tentang Tauhid dan Syirik saja ataupun Sunnah dan Bid'ah saja.


Adapun Islam mempunyai 1 sisi penting yang tak boleh ditinggalkan oleh para penganutnya, yaitu At-Tazkiyah . Yaitu suatu perkara yang agung tentang bagaimana memperlakukan para sesama pengikutnya.


Menjenguk orang sakit itu bagian dari sunnah

Al-Bara' bin Azib berkata : Rosulullah shallallahu 'alaihi wasallam menyuruh menjenguk orang sakit, mengantarkan jenazah, menjawab doa orang yang bersin, menepati sumpah, menolong orang yang teraniaya, mendatangi undangan, dan menyebarkan salam. [Hr. Bukhroi - Muslim - Riyadhus Shalihin]

Abu Hurairah berkata : Rosulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda : Hak kewajiban muslim sesama saudaranya muslim ada 5; menjawab salam, menjenguknya saat sakit, mengantarkan jenazahnya, mendatangi undangan, dan menjawab doanya saat bersin. [Hr. Bukhori - Muslim - Riyadhus Sholihin]

Abu Musa berkata : Rosulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda : Jenguklah orang sakit, dan berilah makan pada yang lapar, lepaskanlah tawanan. [Hr. Bukhori - Riyadhus Shalihin]

Tsauban berkata : Rosulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda : Seorang muslim jika menjenguk saudaranya sesama muslim, tetap berada dalam Khurfatul Jannah sampai ia kembali. Ketika ditanya apakah Khurfatul Jannah itu? Jawab Nabi : Kebun yang sedang berbuah. [Hr. Muslim - Riyadhus Sholihin]


Anas Berkata : Ada seorang pemuda Yahudi biasa juga melayani Nabi, tiba - tiba ia sakit, maka dijenguklah oleh Rosulullah shallallahu 'alaihi wasallam ; Dan Nabi duduklah didekat kepalanya sambil berkata kepadanya : Islamlah, maka pemuda itu melihat kepada ayahnya yang tidak jauh darinya. Mendadak ayahnya berkata : Ikutlah Abul Qasim. Maka Islam-lah pemuda itu, kemudian Nabi keluar sambil berkata : Alhamdulillahiladzi Anqodzahu Manan Naar (Segala puji bagi Allah yang telah menyelamatkan dia dari Api Neraka. [Hr. Bukhori - Riyadhus Shalihin]

Saudaraku Yang semoga Allah memulyakanmu ...

Lihatlah penjelasan diatas, betapa kita fahami bersama ada sebuah sunnah yang sering kita lalaikan saat ini, ada sebuah kebaikan yang sering kita lupakan selama ini. Bertanyalah kita kepada diri - diri kita sendiri, apakah kita sudah melaksanakan perintah diatas?? Kemanakah kita saat saudara - saudara kita ada yang sakit?? sesibuk itukah engkau sehingga menyepelekan masalah tersebut?

Kita seringkali melupakan dia -saudara kita yang sedang sakit- padahal beberapa hari lalu dia ada disamping kita saat di Majelis, padahal beberapa waktu lalu kita masih bersenda dan gurau bersamanya... apakah sebab dari semua ini??

Saudara kita yang sakit mungkin saja adalah seorang yang memiliki harta yang cukup untuk menyelesaikan biaya pengobatannya, namun dia pun memerlukan suatu support semangat dari kita, apalagi orang - orang yang menyadari bahwa da'wah sunnah dan da'wah tauhid adalah sangat sedikit.
Maka terlebih lagi jika saudara kita tersebut bukan seorang yang mampu saudaraku ...

Apakah kita hanya duduk menunggu sampai dirinya menjadi jenazah baru kita hantar dan pulang lalu begitu saja melupakan ahlinya, melupakan masa - masa indah kita dulu saat bersama, melupakan sebuah kisah, kisah perjuangan didalam da'wah ...

Menjenguk saudara yang sakit...sungguh hampir menjadi sebuah sunnah yang terlupakan saudaraku ..

Bayangkanlah jika sisakit itu adalah dirimu sendiri wahai saudaraku ahlu sunnah !!!

Penulis : Muhammad Yusuf Abu Iram



Free Template Blogger collection template Distributor jahe Merah Karomah Blog Indahku Goresan Jari Jemariku cafe Gaul Para Salafiyyin

0 comments :

Posting Komentar

Setelah mata lelah membaca, tangan lelah menggerakkan mouse, tapi janganlah lelah untuk berkata menyapa, sapalah kami...terima kasih atas kesediaannya memberi inspirasi, silahkan ketik disini :

Jika anda menghendaki tukaran link / banner/follow silahkan anda simpan linknya di Buku Tamu Kami. Diberdayakan oleh Blogger.